GRAND FINAL NANANG GALUH BANJARBARU 2024 Baru-baru ini, tepatnya tanggal 3 Agustus 2024 telah digelar Grand Final Nanang Galuh Banjarbaru di Lapangan Murjani Banjarbaru. Pada pemilihan kali ini salah seorang mahasiswi jurusan TLM Poltekkes Kemenkes Banjarmasin ikut ambil bagian dalam ajang tersebut dan berhasil menyabet Juara 3 Galuh Banjarbaru dengan gelar Galuh Wakil II Banjarbaru 2024. Ya, Refina Nur Kamilah mahasiswi Sarjana Terapan Semester 5 yang juga merupakan Juara 1 pada ajang Campus Ambassador Poltekkes Banjarmasin tahun 2024 ini berhasil membuktikan kemampuannya di ajang yang lebih tinggi. Mari kita dukung Refin untuk meraih prestasi dalam kompetisi bergengsi tahunan Nanang Galuh Kalsel mendatang.