Dalam rangka memperkuat Zona Integritas di lingkungan Poltekkes Kemenkes Banjarmasin pada tahun 2024, Tim Satuan Pengawasan Internal (SPI) telah menyelenggarakan kegiatan sosialisasi yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran tentang pentingnya wilayah bebas korupsi (WBK) dan wilayah birokrasi bersih dan melayani (WBBM).
Sosialisasi ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 17 Agustus 2024, bertempat di Lapangan Hijau Direktorat Poltekkes Kemenkes Banjarmasin, mulai pukul 09.00 WITA hingga selesai. Kegiatan ini melibatkan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Poltekkes Kemenkes Banjarmasin.
Uniknya, dalam sosialisasi ini, Tim SPI menggunakan media kreatif berupa kipas tangan dan gantungan kunci yang berisi himbauan anti-korupsi dan anti-gratifikasi. Media ini diharapkan dapat menjadi pengingat yang efektif bagi seluruh ASN untuk selalu menjunjung tinggi integritas dan profesionalisme dalam menjalankan tugas sehari-hari.
Dengan adanya sosialisasi ini, Poltekkes Kemenkes Banjarmasin berkomitmen untuk terus memperkuat tata kelola yang baik dan bebas dari praktik korupsi serta meningkatkan pelayanan publik yang bersih dan transparan.
 
9d48ea49 1018 4a30 a0c4 de2981cb95f8 9d48ea49 1018 4a30 a0c4 de2981cb95f8

Aplikasi Online

alat

 

Poltekkes

alat

simas

sister

e learning

e library

e library

bursanakes1