HIMA dan Duta Jurusan Kesehatan Lingkungan Berbagi Takjil Tanpa Kantong Plastik HIMA dan DUTA Jurusan Kesehatan Lingkungan berbagi takjil "tanpa menggunakan kantong plastik". Tindakan yang dilakukan HIMA dan DUTA Jurusan Kesehatan Lingkungan ini sangat tepat mengingat kantong plastik merupakan sampah yang sulit terurai dan memiliki dampak terhadap lingkungan. Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), sampah plastik di Indonesia mencapai 64 juta ton per tahun. Sebanyak 3,2 juta ton di antaranya merupakan sampah plastik yang dibuang ke laut. Sementara itu, kantong plastik yang terbuang ke lingkungan sebanyak 10 miliar lembar per tahun atau sebanyak 85.000 ton kantong plastik [1]. "Alhamdulillah sudah terlaksana bagi-bagi takjil di minggu terakhir bulan suci Ramadhan tahun ini. Semoga kita semua selalu diberikan rezeki untuk berbagi dan menebar kebaikan," ujar Muhammad Zaldi selaku Duta Kesehatan Lingkungan Poltekkes Kemenkes Banjarmasin. Ia juga menambahkan Berbagi tanpa menggunakan kantong plastik karena tidak ingin niat menebar kebaikan ini menjadi suatu hal yang dapat memberikan dampak buruk karena plastik akan menjadi sampah yang sulit terurai. Referensi :1. https://www.rumah.com/panduan-properti/sampah-plastik-masalah-yang-muncul-dan-solusinya-27262